Pancake memang cocok banget untuk menu sarapan walaupun sebenarnya saya juga sering biki pancake buat makan siang, makan malam, menu dessert, bahkan menu cemilan, hehehe. Pokoknya pancake itu memang makanan yang sebenarnya tidak kenal waktu, di makan kapan aza tetap enak & mengenyangkan pastinya. (^_^)
Menu sarapan favorit Bunda, Pancake standar plus cheese cream,,yummy!! |
**PANCAKE STANDAR**
Bahan Pancake :
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 225 ml susu cair
- 25 gram mentega tawar, lelehkan
- 2 butir telur, kocok lepas
- 1 sendok makan gula pasir halus
- 1/4 sendok teh garam
- 1 sendok teh baking powder
- Pan / Wajan datar anti lengket
Cara Membuat:
1. Campur tepung terigu, gula pasir, garam, dan baking powder. Aduk rata.
2. Tuang campuran telur dan susu cair. Aduk sampai adonan tercampur rata dan lembut dengan spatula atau pengocok tangan (whisk). Tambahkan mentega cair, aduk kembali hingga rata. Diamkan adonan sesaat (sekitar 5 menit)
3. Panaskan pan / wajan dengan api sedang. Tuang sekitar 1-2 sendok sayur adonan pancake ke dalam wajan datar anti lengket selama 2-5 menit, hingga pancake terlihat mengembang atau hingga bagian bawahnya berkulit kecokelatan. Balik pancake sampai sisi satunya juga berkulit kecokelatan. Angkat. Biarkan dingin.
4. Sajikan Pancake dengan butter, taburan gula halus, siraman madu, cokelat cair, selai atau aneka buah-buahan sesuai selera. Bahkan ditambahkan es krim vanila juga enak looh!
Sumber: Ibu Muda Bijak
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.