Nokia boleh saja menjadi dominator di segmen Windows Phone. Namun Nokia bukanlah perusahaan pertama yang memperkenalkan perangkat Windows Phone 8 pertama di dunia. Alih-alih yang menjadi pertama adalah Samsung dengan ATIV S miliknya.
Dan kini, setelah peluncuran awalnya lebih dari setahun lalu, smartphone ini telah mulai mendapatkan update GDR3 dari Samsung. Setelah memperoleh update tersebut, ATIV S akan menjalankan OS Windows 8 versi 8.0.10517.15. Pihak Samsung pun akan melakukan update bagi pengguna ATIV S secara berkala.
Update ini pun memberikan beberapa fitur baru kepada ATIV S. Fitur baru tersebut di antaranya adalah driving mode, opsi untuk menutup aplikasi dari layar multitasking/recent apps, menggunakan WiFi untuk setting perangkat baru, sharing internet melalui Bluetooth dan lain-lain.
Samsung ATIV S pertama kali diperkenalkan kepada publik pada Agustus 2012 lalu. Smartphone ini hadir dengan layar berukuran 4.8 inci dan prosesor Qualcomm Snapdragon dual core 1.5GHz. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan kamera 8MP di bagian belakang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.